Kamis, 20 Oktober 2011

DIBALIK KESUKSESAN SUPER JUNIOR

Super Junior sudah memasuki kurun waktu 6 tahun di masa debutnya, tetapi kita banyak yang belum mengetahui seluk-beluk di balik kesuksesan mereka, terutama orang-orang yang telah berjasa mendampingi mereka di balik layar kaca. Jadi, waktunya kita mengetahui siapakah orang-orang itu di antaranya? Langsung saja dibaca ELF!!

Lee Soo Man
Ia adalah pendiri SM Entertainment. beliau juga-lah yang telah menemukan bakat-bakat terpendam dari setiap member super junior. bagi para member Super Junior sendiri Soo Man sudah dianggap sebagai ayah mereka sendiri.
The Managers
Manager juga sangat berperan penting dalam Super Junior, Dia yang juga mengatur jadwal dan pemasuk-pengeluaran Super Junior bahkan yang selalu ada di sekitar para member. Tahukah kalian kalau member Super Junior itu tidak seperti artis lainnya yang mempunyai cukup satu manager tapi ini 10 manager sekaligus. Jadi, satu member mungkin bisa dapat satu manager wkwkw~ daebak!!
dan mereka adalah…..
Hwang Sungwook, Kim Sukhyun, Song Kibum, Lee Jongjun, Kang Byungjun, Hong Jongwook, Lee Seunghwan, Tak Youngjoon, Kim Jinsoo dan Minsung.
Dari 10 nama diatas yang bakal di bahas cuma 5 orang, karena mereka katanya yang paling dekat dengan member Super Junior serta ikut kemana-pun Super Junior pergi *maksudnya jika ada jadwal atau sedang pergi keluar dari dorm*. Serta juga  mereka ber-lima yang sering di cantumkan oleh member Super Junior saat mengucapkan ‘special thanks’ ketika di tulisan album mereka.
1. Tak Young Joon
Dialah manager Super Junior yang paling ‘senior’. Manager yang lebih dikenal dengan nama Takasama ini memiliki kepribadian yang sangat dewasa dan sedikit pendiam. Donghae merupakan member yang paling dekat dengan manager yang satu ini. Sampai-sampai menganggapnya sebagi ayah kedua.
2. Kim Min Sung
Kim Min Sung di juluki “Manager Envelope” karena senyumnya yang lebar. Ia pertama kali terlibat saat Super Show berlangsung.
3. Kim Jin Soo
Manajer ini bertugas mengurus kegiatan super junior M di China, wajar karena Ia sangat fasih berbahasa mandarin. Ia juga di kenal sangat dekat denga Hangeng dulunya.
4. Song Kibum
Manager yang humoris. Selain membantu mengurus keperluan Super Junior, Ia kerap kali juga mengatur keperluan para personil SNSD.
5. Lee Seung Hwan
Merupakan manager ‘Maknae’ karena Dia masih tergolong muda. Maka dari itu hubungan Seung Hwan dengan para member Super Junior layaknya seorang teman. Ia sangat populer di kalangan ELF, terutama di Korea dan Thailand. Tugasnya adalah sebagai manager lapangan dan merangkap bodyguard juga. Ia selalu menemani Super Junior saat syuting maupun latihan.
Dan satu hal lagi yang sangat penting orang-orang di balik kesuksesan Super Junior yaitu:

EverLasting Friends atau ELF
Tanpa dukungan ELF,  Super Junior bukanlah siapa-siapa. Karena ELF berperan penting dalam kesuksesan Super Junior selama debutnya. Maka Super Junior sangat menyayangi para ELF dan selalu melakukan yang terbaik agar tidak mengecewakannya. Proud to be ELF !!
Sekian share kegajean saya kali ini, besok mungkin kalian bisa menemukan postingan-postingan seperti ini yang suka keluar jalur berita tentang Super Junior wkwk~ ^^v Mianhae ya kalau ini udah basi di benak kalian, ELF!!
  Thank’s to: Superita.wordpress.com Posted by: Dhikae@Shinningsuju.wordpress.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar